KUPASONLINE.COM – Event Belitong Heritage City Walk Street Carnival dipadati ribuan masyarakat yang antusias mengikuti jalan santai bersama Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia (RI) Sandiaga Salahuddin Uno, serta Bupati dan Wakil Bupati Belitung.
Bermula dari halaman Gedung Nasional Tanjungpandan, Menparekraf Sandiaga Uno melepas peserta secara simbolis pada Minggu 03 Agustus 2023 pagi. Sembari mengikuti jalan santai, masyarakat diajak mengelilingi serta dikenalkan dengan bangunan bersejarah di sekitar Kota Tanjungpandan yang masuk ke dalam situs Belitong Heritage.
Menparekraf Sandiaga Uno menyebut event Belitong Heritage City Walk Street Carnival sebagai salah satu event terbesar pasca pandemi, dirinya mengapresiasi antusias masyarakat Belitung yang dengan semangat telah memadati titik start sejak pagi. Ia pun berharap event tersebut dapat menggerakan ekonomi masyarakat untuk menyambut wisatawan yang datang ke pulau Belitung. Pasalnya, kegiatan ini tidak hanya diisi dengan jalan santai melainkan terdapat stand pameran pelaku UMKM lokal.
“Diperkirakan ada 15.000 orang, ini pertanda yang sangat baik untuk perputaran ekonomi masyarakat Belitung guna menyambut wisatawan yang datang, Belitung adalah destinasi wisata nasional yang sedang kita kembangkan,” ucapnya.
Dukungan pemerintah baik pusat maupun daerah dalam pengembangan wisata dan ekraf di Belitung terus diupayakan salah satunya dengan upaya penambahan jadwal penerbangan dari dan ke Kepulauan Babel. Menparekraf Sandiaga Uno menjelaskan, pemerintah sedang terus mengupayakan hal tersebut termasuk di antaranya agar wisatawan asing dapat secara langsung mendarat di Bandara H.A.S Hanandjoeddin.
Menanggapi hal tersebut, Pj. Gubernur Suganda juga mengatakan dirinya terus mengupayakan penambahan jadwal penerbangan dari dan ke Kep. Babel, upaya terkini yang ia lakukan dengan bertemu Direktur Lion Air yang dalam pertemuan tersebut disepakati usulan penambahan jadwal penerbangan baru. Selain itu, Pemprov. Kep. Babel juga telah mengupayakan berbagai kerja sama di antaranya dengan USAID untuk lahan konservasi yang juga ditargetkan sebagai daya tarik serta penggerak ekonomi masyarakat.
“Kita terus berupaya, termasuk komunikasi kita dengan pihak salah satu maskapai (lion air) yang terakhir sudah menyepakati akan menambah jadwal penerbangan. Selain itu, sejumlah kerja sama lainnya juga kita jajaki di antaranya termasuk USAID untuk lahan konservasi, hal-hal yang demikian semoga mampu terus mendongkrak ekonomi masyarakat Kep. Babel,” ucapnya.
Event Belitong Heritage City Walk Street Carnival diakhiri dengan pengundian terhadap 15.000 kupon yang telah dibagikan ke masyarakat dengan berbagai hadiah menarik diantaranya 1 unit sepeda motor serta belasan sepeda dan hadiah lainnya.(*)