KUPASONLINE.COM – PT Timah Tbk terus berkomitmen mendukung peningkatan kesehatan masyarakat di sekitar wilayah pertambangan.
Melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), perusahaan ini menyelenggarakan layanan kesehatan gratis dengan memanfaatkan Mobil Sehat. Program ini telah memberikan dampak positif di Pulau Kundur, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau.
Selama tahun 2023, lebih dari 700 warga di Pulau Kundur telah menerima pelayanan kesehatan dari Mobil Sehat PT Timah Tbk. Pelayanan ini mencakup wilayah Kabupaten Karimun, khususnya di Kecamatan Tebing dan Kecamatan Kundur Barat.
Mobil Sehat PT Timah Tbk hadir sebagai inisiatif untuk membawa pelayanan kesehatan langsung ke dusun dan desa, memastikan bahwa masyarakat di wilayah terpencil dapat mengakses layanan kesehatan dengan mudah.
Program ini tidak hanya memberikan pemeriksaan kesehatan umum, tetapi juga memberikan edukasi tentang penanganan stunting dan memberikan makanan tambahan untuk anak-anak.
Sebagai bagian dari CSR, PT Timah berusaha memberikan kontribusi positif dan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.
Salah satu warga, Abeng (72), yang menerima pelayanan kesehatan di Mobil Sehat PT Timah Tbk, menyatakan kebahagiannya.
“Saya senang dan terbantu dengan hadirnya Mobil Sehat ke desa kami. Untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, tidak perlu jauh-jauh, terutama saat ini kondisi saya tidak memungkinkan untuk pergi jauh karena kaki saya sakit,” ujarnya.
Rohani (62), yang mendapatkan obat-obatan melalui program ini, juga merasa terbantu.
“Obat-obatnya bagus dan jarak dari rumah juga dekat. Semoga Mobil Sehat PT Timah Tbk dapat hadir kembali di desa kami,” tambahnya.
Sekretaris Desa Gemuruh, Riduan, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Mobil Sehat PT Timah Tbk.
“Semoga dengan adanya pelayanan kesehatan gratis ini, masyarakat dapat merasakan kontribusi perusahaan secara langsung. Terima kasih PT Timah telah menghadirkan Mobil Sehat ke desa kami, semoga masyarakat dapat terbantu dan semakin sehat,” ucapnya.
Camat Kundur Barat, Yusufian, mengapresiasi kepedulian PT Timah Tbk terhadap sektor kesehatan dan berharap kontribusi positif perusahaan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
“Semoga kehadiran PT Timah Tbk di tengah masyarakat Kundur Barat ini mampu memberikan kontribusi langsung yang nyata, sehingga dampak positif tersebut membuat masyarakat merasakan manfaat kehadiran perusahaan,” ujar Yusufian. (*)