KUPASONLINE.COM – Dalam semangat kepedulian terhadap kesehatan dan kemanusiaan, PT Timah melalui Divisi Engineering and Mine Support bersinergi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bangka untuk menggelar kegiatan donor darah di Balai Karya Sungailait, Kabupaten Bangka pada Rabu, 07 Februari 2024.
Donor darah ini tidak hanya sebagai bentuk dukungan terhadap Bulan K3 Nasional tahun 2024, tetapi juga sebagai ajang partisipasi bagi karyawan PT Timah dan masyarakat sekitar.
Sebanyak belasan kantong darah berhasil terkumpul dalam kegiatan ini, menandakan antusiasme dan kesadaran akan pentingnya menyumbangkan darah untuk kepentingan bersama.
Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya perusahaan dalam mendukung PMI Kabupaten Bangka dalam menjaga ketersediaan darah yang cukup untuk kebutuhan medis masyarakat.
Ketua UTD PMI Bangka, dr. Hery, menyatakan apresiasinya terhadap kolaborasi yang terjalin dengan PT Timah, mengungkapkan bahwa kegiatan donor darah bersama ini sangat membantu dalam memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Bangka.
“Dalam sebulan, kebutuhan darah mencapai ratusan kantong, namun sayangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah masih perlu ditingkatkan. Kolaborasi seperti ini sangat membantu dalam menjaga ketersediaan darah,” ungkapnya.
Selain itu, Arfahni, salah satu karyawan PT Timah yang rutin melakukan donor darah, juga turut memberikan kesaksian positif terkait manfaat yang didapat setelah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah.
“Partisipasi dalam kegiatan ini tidak hanya membantu sesama, tetapi juga memberikan dampak positif bagi kesehatan saya. Saya merasa lebih ringan dan dapat mengendalikan kondisi kesehatan seperti kolesterol dan asam urat setelah rutin mendonorkan darah,” ujarnya.
Harapan kedepannya, kolaborasi antara PT Timah dan PMI Bangka dapat terus ditingkatkan, bahkan diharapkan frekuensi kegiatan donor darah yang diadakan PT Timah bisa lebih sering, sehingga mampu memberikan kontribusi yang lebih besar dalam memenuhi kebutuhan darah masyarakat.
Dengan demikian, semakin banyak nyawa yang dapat diselamatkan dan semakin besar dampak positif yang bisa dihasilkan dari kerjasama ini.(*)