Antusiasme Siswa Meningkat, Ratusan Pendaftar Serbu Program Beasiswa Asrama PT Timah di SMAN 1 Pemali

BABELKUPASONLINE.COM – Pendaftaran Kelas Beasiswa Pemali Boarding School PT Timah Tbk di SMAN 1 Pemali kembali menjadi magnet bagi para lulusan SMP yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA. Sejak dibuka pada 1 Maret 2025, tercatat sebanyak 160 siswa dari berbagai daerah sudah ikut mendaftarkan diri.

Calon peserta tidak hanya datang dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tetapi juga dari wilayah lain seperti Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. Hal ini menunjukkan tingginya daya tarik program yang telah konsisten dijalankan PT Timah sejak tahun 2000 tersebut.

Bacaan Lainnya

Program yang merupakan bagian dari kontribusi sosial perusahaan ini tak hanya menawarkan pendidikan gratis, tetapi juga sistem pembelajaran berasrama lengkap dengan kebutuhan hidup dan perlengkapan sekolah yang ditanggung sepenuhnya oleh PT Timah. Hingga kini, sudah lebih dari 880 alumni yang telah lulus dari program ini dan merasakan manfaat nyata dari pendidikan berkualitas tanpa biaya.

Pendaftaran untuk tahun ajaran 2024/2025 akan ditutup pada 17 April mendatang. Para pelajar yang berminat bisa langsung mendaftar melalui laman resmi https://ppdb2025.beasiswatimah.com.

Dalam proses penerimaan siswa baru ini, PT Timah akan menggelar sejumlah tahapan seleksi. Mulai dari seleksi berkas, survei lapangan, hingga serangkaian tes seperti potensi akademik, psikotes, wawancara, analisis psikologi klinis, validasi dokumen, dan tes kesehatan.

Anggi Siahaan, selaku Departement Head Corporate Communication PT Timah, menjelaskan bahwa program ini merupakan komitmen berkelanjutan perusahaan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di wilayah sekitar tambang.

“Ini adalah kesempatan besar bagi anak-anak yang punya semangat belajar tinggi, tapi terkendala biaya. Semua tahapan seleksi tidak dipungut biaya. Jadi, kami mendorong adik-adik pelajar untuk segera mendaftar,” ujarnya.

Melalui inisiatif ini, PT Timah berharap dapat melahirkan generasi muda yang cerdas, tangguh, dan siap bersaing, sekaligus menjadi bukti nyata bahwa pendidikan berkualitas bisa diraih siapa saja, tanpa harus terbebani oleh persoalan ekonomi.(Sumber:www.PT Timah.com)

Baca berita terkait Bangka Belitung lainnya di Google News

Pos terkait