BABELKUPASONLINE.COM – Ratusan pelajar menunjukkan antusiasme tinggi dalam mendaftarkan diri pada seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kelas Beasiswa PT Timah di SMAN 1 Pemali untuk Tahun Ajaran 2025/2026.
Tercatat sebanyak 205 pelajar telah mendaftar sejak pembukaan pendaftaran pada 1 Maret hingga 14 April 2025. Para pendaftar berasal dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, dan Riau.
Pendaftar terbanyak berasal dari Kabupaten Bangka sebanyak 53 orang, diikuti oleh Bangka Selatan 36 orang, Bangka Barat 33 orang, Belitung Timur 27 orang, Bangka Tengah 23 orang, Pangkalpinang 11 orang, Meranti 11 orang, Karimun 6 orang, dan Belitung 5 orang.
Program Kelas Beasiswa PT Timah dirancang untuk memberikan akses pendidikan kepada pelajar berprestasi yang berasal dari keluarga kurang mampu. Program ini juga bertujuan mencetak generasi penerus bangsa yang unggul dan berdaya saing.
Program ini tidak hanya menanggung seluruh biaya pendidikan, tetapi juga menyediakan berbagai fasilitas pendukung seperti asrama, pembinaan karakter, hingga pengembangan keterampilan non-akademik (soft skill).
Pendaftaran Program Kelas Beasiswa Pemali Boarding School di SMAN 1 Pemali Tahun Ajaran 2025/2026 akan ditutup pada 17 April 2025. Pendaftaran dapat dilakukan melalui laman resmi: https://ppdb2025.beasiswatimah.com/home.php.
Program Kelas Beasiswa PT Timah di SMAN 1 Pemali ini telah dilaksanakan sejak tahun 2000, dan hingga kini telah meluluskan sebanyak 886 alumni yang telah merasakan manfaat dari program pendidikan gratis yang digagas oleh Anggota Holding Industri Pertambangan MIND ID.
Dalam proses seleksi PPDB Kelas Beasiswa ini, PT Timah akan melaksanakan serangkaian tes, yaitu seleksi administrasi, survei lapangan, tes potensi akademik, psikotes, wawancara, analisis psikologi klinis, validasi dokumen, serta tes kesehatan.
Department Head Corporate Communication PT Timah, Anggi Siahaan, menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan dalam mendukung kemajuan pendidikan di daerah.
“Melalui program beasiswa ini, PT Timah ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada putra-putri daerah agar dapat mengakses pendidikan berkualitas tanpa terbebani oleh biaya, sehingga mereka dapat fokus mengembangkan potensi diri,” ujar Anggi.
Anggi juga menegaskan bahwa seleksi PPDB Kelas Beasiswa PT Timah di SMAN 1 Pemali tidak dipungut biaya. Ia mengimbau agar calon peserta hanya mengakses informasi resmi dari situs perusahaan terkait proses seleksi.
Melalui Program Kelas Beasiswa PT Timah ini, perusahaan berkomitmen untuk mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di wilayah operasional tambang.(Sumber:www.PT Timah.com)
Baca berita terkait Bangka Belitung lainnya di Google News