BABELKUPASONLINE.COM- Mochi merupakan makanan khas Jepang yang terbuat dari ketan dengan isian yang berbeda seperti kacang, stoberry, coklat, durian dan lainnya.
Mochi isi bisa dijual dan dijadikan sebagai peluang bisnis, yaitu dengan isi yang beragam dan menarik minat pembeli.
Nah kali ini Babelkupasonline.com akan menginformasikan tentang Resep membuat Mochi.
kali ini Kita akan membahas bagaimana cara membuat olahan tepung ketan lagi, mochi cuma 3 bahan aja sama enaknya lembut kenyal, ditambah isian cokelat lumer tambah mantap rasanya.
Bahan isian cokelat:
100 gram gula pasir
80 – 100 ml air
1 sdm margarin
100 gram cokelat batang
2 sdm cokelat bubuk
120 tepung terigu
Bahan kulit mochi:
300 gram tepung ketan
2 sdm minyak goreng
450 ml air
Cara membuat mochi
1. pertama-tama, kita membuat kulit mochinya
Campurkan semua bahan kemudian aduk rata, lalu beri sedikit pewarna sesuai seleras, dan kukus selama 30 menit.