PT Timah Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan Lewat Program Pemberdayaan Berkelanjutan

BABELKUPASONLINE.COM – PT Timah terus memperkuat komitmennya dalam tanggung jawab sosial melalui berbagai program pemberdayaan nelayan di kawasan pesisir. Perusahaan ini berfokus pada upaya berkelanjutan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan kelompok nelayan serta mendongkrak ekonomi masyarakat yang berada di sekitar wilayah tambang.

Dalam rangka mendukung kelompok nelayan, PT Timah meluncurkan sejumlah inisiatif seperti memberikan jaminan sosial melalui BPJS Ketenagakerjaan, pengembangan Fish Shelter, coral garden, budidaya ikan kakap, hingga program pembibitan dan penanaman mangrove. Berbagai inisiatif ini dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Kepulauan Riau, sebagai wujud kontribusi perusahaan terhadap kelestarian lingkungan laut dan peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir.

Bacaan Lainnya

Salah satu program yang menarik perhatian adalah jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan, yang telah mencakup 959 nelayan di wilayah tersebut. Melalui jaminan ini, PT Timah berharap dapat memberikan perlindungan kerja bagi nelayan, memastikan mereka merasa lebih aman dalam beraktivitas di laut.

Program Fish Shelter juga menjadi bagian penting dari upaya PT Timah dalam menjaga keberlanjutan ekosistem laut. Dengan membangun tempat perlindungan ikan, populasi ikan di perairan sekitar dapat meningkat, sehingga memudahkan nelayan untuk mendapatkan hasil tangkapan yang lebih stabil dan berkelanjutan.

“Rumpon ini diharapkan memudahkan nelayan dalam menangkap ikan, sekaligus memastikan keberlanjutan sumber daya laut,” ujar Anggi Siahaan, Kepala Departemen Komunikasi PT Timah.

Selain itu, PT Timah turut berperan dalam menjaga ekosistem terumbu karang melalui proyek coral garden. Inisiatif ini bertujuan merestorasi terumbu karang yang rusak, menjaga keanekaragaman hayati, dan secara tidak langsung meningkatkan stok ikan di wilayah tersebut.

Tidak hanya fokus pada perikanan tangkap, PT Timah juga mendorong nelayan untuk mengembangkan budidaya ikan kakap sebagai alternatif sumber penghasilan, terutama saat cuaca tidak memungkinkan mereka melaut. Upaya ini menjadi solusi bagi nelayan agar tetap produktif sepanjang tahun.

Program penanaman mangrove juga menjadi prioritas dalam menjaga ekosistem pesisir. Selain melindungi garis pantai dan menyerap emisi karbon, hutan mangrove yang sehat mendukung keanekaragaman hayati dan menyediakan habitat bagi banyak spesies laut.

PT Timah tak lupa memberdayakan para nelayan dan keluarga mereka melalui pelatihan pembuatan terasi. Inisiatif ini melibatkan ibu-ibu nelayan, membantu mereka berkontribusi pada perekonomian keluarga.

“Melalui berbagai program ini, kami berharap dapat meningkatkan taraf hidup para nelayan dan memberikan dampak positif terhadap ekonomi lokal,” tutup Anggi. (Sumber:www.Timah.com)

Baca berita lainnya tentang Bangka Belitung lainnya di Google News

Pos terkait