BABELKUPASONLINE.COM – Ikatan Karyawan Timah (IKT), melalui Ketua Umumnya, Riki Febriansyah, menyampaikan keprihatinannya atas pernyataan Ketua Pansus Beriga DPRD Bangka Belitung, Pahlevi Syahrun, yang mengkritik Plt. Bupati Bangka Tengah, Era Susanto.
Kritik ini muncul terkait dukungan Plt. Bupati kepada PT Timah Tbk untuk melanjutkan operasi penambangannya di laut Beriga, yang telah memenuhi persyaratan legalitas dan perizinan, serta rencana pemberdayaan masyarakat melalui Program CSR.
Dalam pertemuan antara PT Timah Tbk dan masyarakat Desa Beriga, yang juga dihadiri oleh pimpinan Forkompimda Bangka Tengah, Plt. Bupati menyampaikan bahwa dukungannya diberikan berdasarkan prosedur yang sudah terpenuhi.
Ia juga menyampaikan kekecewaan atas ketidakhadiran masyarakat Beriga dalam pertemuan tersebut, yang diharapkan dapat menjadi forum untuk menjawab berbagai pertanyaan tentang legalitas operasi dan program pengembangan masyarakat.
“Kami sangat menyayangkan pernyataan Ketua Pansus Beriga, Bapak Pahlevi Syahrun, yang mengkritik keras Plt. Bupati Bangka Tengah seperti yang diberitakan media,” ujar Riki.
Menurutnya, sebagai Ketua Pansus, Pahlevi seharusnya tidak terburu-buru memberikan penilaian yang menuding Plt. Bupati telah melampaui kewenangannya.
Riki menegaskan bahwa Plt. Bupati justru telah memfasilitasi dialog sesuai dengan aspirasi warga Desa Beriga.
“Plt. Bupati mengadakan pertemuan ini untuk memberikan kesempatan bagi PT Timah Tbk menjawab langsung pertanyaan masyarakat, yang sayangnya tidak dapat didengar langsung oleh warga Beriga yang diundang tetapi tidak hadir,” jelas Riki.
Riki juga mengimbau semua pihak untuk menjaga sikap saling menghormati dan memberikan informasi secara akurat agar tidak menimbulkan asumsi negatif.
“Cari dulu informasi secara lengkap sebelum memberikan pernyataan. IKT hadir dalam pertemuan tersebut dan mendengar langsung apa yang disampaikan oleh Plt. Bupati, Forkompimda, Kepala Desa Beriga, dan Camat Lubuk,” ujarnya.(Sumbar:www.Timah.com)
Baca berita terkait Kota Payakumbuh lainnya di Google News