PT Timah Tbk Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Penyuluhan Gizi di SDN 21 Gantung Belitung Timur

BABELKUPASONLINE.COM – PT Timah Tbk, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis dan penyuluhan gizi bagi para pelajar di SDN 21 Gantung, Kabupaten Belitung Timur, pada Jumat (6/12/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya gizi seimbang serta menjaga kesehatan tubuh sejak dini.

Pemeriksaan kesehatan dilakukan melalui layanan Mobil Sehat Sehat PT Timah, dengan dukungan tenaga medis dari Puskesmas Gantung yang hadir langsung untuk memberikan layanan kepada siswa-siswi di sekolah tersebut. Selain pemeriksaan kesehatan, acara ini juga dilengkapi dengan penyuluhan mengenai gizi seimbang yang diberikan kepada para pelajar, orang tua, serta guru di sekolah tersebut.

Bacaan Lainnya

Sebelumnya, PT Timah juga telah berkolaborasi dengan Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia Bangka Belitung (AIMI Babel) untuk memberikan penyuluhan gizi dan pemeriksaan kesehatan di Desa Cupat, Kabupaten Bangka Barat, dalam rangkaian uji coba program Makan Bergizi Gratis. Program ini dirancang untuk mendukung kebutuhan gizi anak-anak yang sedang duduk di bangku Sekolah Dasar.

Kepala Puskesmas Gantung, drg. Ayu Nilamsari, menyampaikan bahwa edukasi mengenai gizi yang seimbang sangat penting untuk tumbuh kembang anak-anak. Menurutnya, ada tiga hal utama yang perlu diperhatikan dalam menyiapkan menu gizi seimbang untuk anak-anak, yaitu pemberian makanan dengan kandungan gizi seimbang, edukasi mengenai pentingnya gizi seimbang, serta pembiasaan makan dengan menu yang bergizi.

“Anak-anak harus diajarkan untuk mencintai sayuran dan makanan sehat. Dalam satu piring makanannya, mereka harus mendapatkan kandungan protein hewani dan nabati, karbohidrat yang cukup, serta buah-buahan untuk mendukung kesehatan mereka,” ujar drg. Ayu.

Lebih lanjut, drg. Ayu menekankan bahwa peran orang tua dan kader gizi di puskesmas maupun sekolah sangat penting untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang baik. Menurutnya, gizi seimbang berperan dalam mendukung pertumbuhan anak, prestasi belajar, sistem kekebalan tubuh, serta fungsi otak mereka.

Di sisi lain, Departement Head Corporate Communication PT Timah, Anggi Siahaan, menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi masyarakat. Program edukasi gizi seimbang ini juga sejalan dengan upaya Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam meningkatkan kualitas kesehatan anak-anak di Indonesia.

“Melalui kolaborasi dengan pemerintah daerah Belitung Timur, PT Timah berharap dapat berperan dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 dengan meningkatkan kualitas gizi bagi pelajar di Belitung Timur,” ujar Anggi Siahaan.

Melalui kegiatan seperti ini, PT Timah berupaya untuk menciptakan dampak positif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama bagi generasi muda, demi masa depan Indonesia yang lebih sehat dan cerdas. (Sumber: www.Timah.com)

Baca berita terkait Bangka Belitung lainnya di Google News

Pos terkait