KUPASONLINE.COM – Pantai Tanjung Pendam, Kecamatan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, menjadi saksi meriahnya gelaran ‘Karya Nyata Festival Vol. 5.0’ (KNF) pada Jumat-Minggu, 16 hingga 18 Februari 2024. Dalam acara ini, kesenian dan kebudayaan lokal menjadi sorotan utama, sementara UMKM pun turut memamerkan karyanya.
Para pengunjung yang memadati Pantai Wisata Tanjung Pendam pada Sabtu malam (17/02/2024) disuguhi pertunjukan seni budaya lokal, termasuk pantun dan tarian tradisional.
Parade kembang api yang menghiasi langit pantai juga menambahkan keseruan acara ini. Tak ketinggalan, Band Lokal ‘Topan N Friendz’ dengan aliran musik Reggaen-nya turut memeriahkan suasana dengan live performance yang energik.
Tidak hanya hiburan semata, acara ini juga menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk mempromosikan produk-produk unggulannya.
Arya Mahendra Sinulingga, Staf Khusus III Menteri BUMN, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan pentingnya inisiatif ini dalam mendukung para pelaku UMKM di seluruh Indonesia.
“Inisiatif ini merupakan wujud nyata dari komitmen Kementrian BUMN untuk mendukung pengembangan UMKM. Kami berharap, dengan adanya festival seperti ini, UMKM di Belitung dapat lebih dikenal dan memperluas pasar mereka,” ungkap Arya Mahendra Sinulingga.
Rahmat Taufik, Kepala Divisi CSR PT Timah Tbk, juga menambahkan bahwa acara ini tidak hanya tentang promosi produk, tetapi juga tentang pembinaan talenta muda dalam dunia bisnis.
“Melalui acara ini, kami ingin memunculkan UMKM yang berkualitas dan dapat bersaing di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, ini juga merupakan langkah kami untuk membantu membangun talenta-talenta muda di Indonesia,” jelas Rahmat Taufik.
Dengan demikian, ‘Karya Nyata Festival Vol. 5.0’ (KNF) bukan hanya menjadi ajang hiburan semata, tetapi juga menjadi momentum penting bagi pengembangan potensi ekonomi kreatif di Belitung. Acara ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif yang lebih luas bagi masyarakat setempat dan Indonesia pada umumnya. *)