Jadwal dan Harga Tiket Bus dengan Rute Medan Menuju Padang

Jadwal dan Harga Tiket Bus dengan Rute Medan Menuju Padang
Jadwal dan Harga Tiket Bus dengan Rute Medan Menuju Padang

BABELKUPASONLINE.COM – Pada artikel ini akan membahas tentang jadwal dan juga harga tiket Bus dengan Rute Medan ke Padang.

Masing-masing dari dua kota ini berfungsi sebagai ibu kota provinsi dan merupakan kota terbesar di Pulau Sumatera.

Bacaan Lainnya

Jika kamu ingin pergi dari Medan ke Padang, ada bus antar kota dan layanan travel.

Karena tiketnya lebih murah daripada travel, bus Medan Padang adalah pilihan yang bagus untuk orang dengan budget terbatas.

PO. ALS, NPM, Putra Pelangi, dan Kurnia Anugerah Pusaka adalah beberapa perusahaan otobus yang melayani rute Medan Padang ini.

Kebanyakan jadwal keberangkatan bus Medan Padang ini dibuat pada pagi atau siang hari, dan tidak ada jadwal yang dibuat pada malam hari.

Harga tiket bus Medan Padang rata-rata berkisar antara Rp 200.000 dan Rp 250.000 per orang untuk setiap perjalanan.

Untuk perjalanan dari Kota Medan ke Kota padang menempuh jarak 770 Kilometer atau dengan waktu perjalanan 22-25 Jam.

Nah kali ini Babelkupasonline.com akan menginformasikan jadwal dan juga harga tiket untuk perjalanan Medan ke Padang.

Jadwal dan Harga Tiket Bus Dari Medan ke Padang

1. PO ALS

Untuk perjalanan Medan ke Padang PO ALS menyiapkan 3 armada bus dengan kelas berbeda.

Kelas bus ALS yaitu AC non toilet, AC Toilet dan Super Executive dengan harga yang berbeda-beda

Untuk jadwal perjalanan di lakukan 3 kali yaitu pertama pada Jam 12.00, lalu 14.00 dan yang terakhir 16.30 WIB.

Berikut jadwal, kelas dan harganya

Untuk kelas AC Non Toilet berangkat pada jam 14.00 dari tujuan kantor pusat Medan ke Kantor Padang dengan harga Rp190.000

Untuk kelas AC Toilet berangkat pada jam 12.00 dari tujuan kantor pusat Medan ke Kantor Padang dengan harga Rp215.000

Untuk kelas Super Executive berangkat pada jam 16.30 dari tujuan kantor pusat Medan ke Kantor Padang dengan harga Rp290.000

Pos terkait

Tinggalkan Balasan